Mengajak Anak Liburan Dengan Aman Tanpa Bullying




Liburan tak hanya milik orang dewasa, melainkan anak-anak juga butuh liburan. Liburan dipercaya membuat anak-anak lebih bahagia karena bisa menghilangkan stress dengan rutinitas sehari-hari, selain itu dengan liburan anak-anak juga bisa belajar sosialisasi dengan lingkungan yang berbeda selain sekolah. Dengan mengunjungi berbagai tempat maka anak akan lebih mencintai alam dan lebih mengenal teman-teman yang berbeda. Pastinya sangat menyenangkan.

Liburan pastinya menjadi momentum istimewa buat orangtua agar lebih dekat dengan anak dan bisa menciptakan kenangan yang terindah pada si anak, selain itu bisa menjadi lebih akrab, saat itulah para orangtua bisa menyisipkan pesan positif mengenai bullying. Karena bullying sendiri menjadi monster yang menakutkan dan terus muncul terutama pada anak-anak. Kalau nggak diputus mata rantainya, akan terus ada bahkan bisa menular.

Karena tak hanya di sekolah, ternyata mencegah bullying pada anak saat liburan ternyata sangat penting banget dan dibutuhkan Peran Orangtua untuk turut serta berpartisipasi, karena masa liburan sekolah itu baik banget untuk pembentukan karakter anak menjadi lebih peka terhadap sesama. 

Biasanya liburan itu identik dengan berkunjung ke tempat wisata atau silahtuhrahmi mengunjungi kerabat atau saudara. Apapun itu sebagai orangtua tetap perhatikan si anak agar mendapatkan tempat wisata yang ramah anak, agar menjadi liburan yang memang ramah anak dan menyenangkan. Berikut tips mengajak liburan anak ke tempat wisata, yaitu :

1. Untuk itu ketika anak liburan ke tempat wisata, pilihlah tempat yang ramah anak, suasana nyaman dan edukatif. 

2. Ajarkan anak untuk berempati terhadap sesama, jangan sampai ada Verbal Bullying  ajarkan bagaimana mengantri dan berperilaku baik selama di tempat umum. 

3. Ketika berfoto atau upload foto pastikan ajari gunakan pakaian atau pose foto yang sewajarnya, terlebih kalau ke pantai, hal itu agar menghindari paparan kekesaran maupun pornografi.

4. Berikan informasi jangan download gambar atau foto yang nggak patut saat liburan kemudian diunggah ke media sosial, juga harus pastikan nggak ada ujuran kebenciaan maupun bullying

Semoga liburan anak lebih menyenangkan dan bisa menambah ilmu buat anak. 

Tidak ada komentar